FACHRUNNNISA NUR BADIYANTI. CINTA AYAH DAN MAMAH MENGUATKANKU

Kamis, 13 Desember 2012

DENVER DEVELOPMENT SCREENING TEST

TUGAS KELOMPOK
MATA KULIAH ASKEB NEONATUS,BAYI,BALITA DAN APRAS
Stimulasi, Deteksi dan Intervensi Dini tumbuh Kembang Anak
Dosen Pengajar : Astuti Setiyani,S.ST,M.Kes


 














Disusun oleh
1.      FACHRUNNISA NUR BADIYANTI       P27824211012
2.      SEPTIANA WIN SAPUTRI                      P27824211031






KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SURABAYA
JURUSAN KEBIDANAN
PRODI DIII KEBIDANAN KAMPUS MAGETAN
MAGETAN
TAHUN 2012



A.    KASUS
Ny. Y datang membawa anak laki-lakinya pada tanggal 2 Nopember 2012 ke BPM Bidan D untuk mengetahui tumbuh kembang anaknya. Untuk itu Bidan D  menyarankan Ny.Y untuk melakukan test SDIDTK (Stimulasi, Deteksi dan Intervensi Dini Tumbuh Kembang Anak). Ibu mengatakan anak lahir pada 6 April 2012.
B.     MENGHITUNG USIA ANAK

Tahun
Bulan
Hari




Tanggal tes
2012
10
22
Tanggal lahir
2012
4
6
Usia anak

6
16

Usia anak 6 bulan 16 hari à 7 bulan

C.     HASIL
1.      Deteksi Dini Penyimpangan Pertumbuhan
a.       Berat badan terhadap tinggi badan (BB/TB)
BB = 6,5 kg
TB =60,5 cm
Berdasarkan tabel BB/TB Direktorat Gizi Masyarakat 2002, pertumbuhan anak dinyatakan “normal”
b.      Lingkaran Kepala Anak (LKA)
LKA = 44 cm


Grafik LKA :
Grafik menunjukan ukuran Lingkaran Kepala Anak berada di dalam “jalur hijau” maka Lingkaran Kepala Anak “normal”




2.      Deteksi Dini Penyimpangan Perkembangan
a.       Kuesioner Pra Skrining Perkembangan (KPSP)
Ø  Gerak Kasar
Menanyakan kepada ibu ketika bayi terlentangapakah  ia dapat mengikuti gerakan ibu dengan menggerakkan kepala sepenuhnya dari satu sisi ke sisi yang lain
Jawaban Ibu : Iya
Ø  Gerak Kasar
Menanyakan kepada ibu, apakah bayi dapat mempertahankan posisi kepala dalam keadaan tegak dan stabil, kepala bayi tidak cenderung jatuh ke kanan/kiri atau ke dadanya
Jawaban ibu : Iya
Ø  Gerak Halus
Pensil disentuhkan di punggung tangan atau ujung jari bayi(bukan di atas telapak tangan bayi). Amati apakah bayi dapat menggenggam pensil itu selama beberapa detik
Hasil Pengamatan : Iya
Ø  Gerak Kasar
Menanyakan kepada ibu pada waktu bayi telungkup di alas datar, apakah ia dapat mengangkat dada dengan kedua lengannya sebagai penyangga
Jawaban Ibu : Iya
Ø  Bicara dan Bahasa
Menanyakan kepada ibu pernahkah bayi mengeluarkan suara gembira bernada tinggi atau memekik tetapi bukan menangis
Jawaban Ibu : Iya
Ø  Gerak Kasar
Menanyakan kepada ibu pernahkah bayi berbalik paling sedikit dua kali, dari terlentang ke telungkup dan sebaliknya
Jawaban Ibu : Iya
Ø  Sosialisasi dan Kemandirian
Menanyakan kepada ibu, pernahkah ibu melihat bayi tersenyum ketika melihat mainan yang lucu, gambar  atau binatang peliharaan pada saat ia bermain sendiri
Jawaban Ibu : Iya

Ø  Gerak Halus
Menanyakan kepada ibu dapatkah bayi mengarahkan matanya pada benda kecil sebesar kacang, kismis atau logam
Jawaban Ibu : Iya
Ø  Gerak Halus
Menanyakan kepada ibu dapatkah bayi meraih mainan yang diletakkan agak jauh namun masih berada dalam jangkauan tangannya
Jawaban Ibu : Iya
Ø  Gerak Kasar
Mengamati ketika bayi pada posisi terlentang, lalu kedua tanggannya dipegang, ditarik perlahan-lahan ke posisi duduk, apakah bayi dapat mempertahankan lehernya secara kaku
Hasil pengamatan : Iya
b.      Tes Daya Dengar
1)      Menanyakan kepada ibu pada waktu bayi sedang tidur, kemudian ibu berbicara aytau membuat kegaduhan, apakah bayi akan bergerak atau terbangun dari tidurnya
Jawaban Ibu : Iya
2)      Menanyakan kepada ibu pada waktu bayi tidur terlentang dan ibu duduk di dekat kepala bayi pada posisi yang tidak terlihat oleh bayi, kemudian ibu bertepuk tangan dengan keras apakah bayi terkejut atau mengerdipkan matanya atau menegangkan tubuh sambil mengangkat kaki tangannya ke atas
Jawaban Ibu : Iya
3)      Menanyakan kepada ibu apabila ada suara nyaring (suara batuk, salak anjing, piring jatuh ke lantai dan lain-lainnya) apakah bayi terkejut atau terlompat
Jawaban Ibu :Iya
4)      Menanyakan kepada ibu saat ibu berada di sisi yang tidak terlihat oleh bayi, sebut namanya atau bunyikan sesuatu, apakah bayi memalingkan kepala mencari sumber bunyi
Jawaban Ibu : Iya


D.    KESIMPULAN :
Ø  Pada Deteksi Dini Penyimpangan Pertumbuhan (BB/TB) pertumbuhan anak tergolong normal. Lingkaran Kepala Anak (LKA) normal, pada grafik menunjukkan LKA berada dalam “jalur hijau”
Ø  Deteksi Dini Penyimpangan Perkembangan pada Kuesioner Pra Skrining Perkembangan (KPSP) anak dinyatakan normal karena 10 pertanyaan dalam kuesioner djawab “iya” oleh ibu. Pada Tes Daya Dengar anak dinyatakan normal karena 4 pertanyaan dalam kuesioner dijawab “iya’ oleh ibu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar